Almost Lover


January, 16 2013 adalah hari yang penting buatku dimana ekor namaku diresmikan. Rasanya bahagia bercampur haru akhirnya aku lulus tepat waktu bersama teman-teman seperjuanganku. Selama perjuangan banyak hal yang indah juga menyadihkan bersama teman-teman yang kini hanyalah tinggal kenangan yang takkan pernah kulupa. Semuanya terasa singkat hingga 4 tahun pun tak merasa bosan bersama mereka. Satu hal yang teramat mengesankan dihari yang special tadi, awalnya aku dan teman-teman bersama-sama namun akhirnya kita kembali ke keluarga masing-masing yang telah menunggu kita keluar gedung dengan pakaian lengkap seorang sarjana yang telah dilantik serta membawa ijasah sebagai bukti kelulusan kita. Sedih rasanya tidak bisa berfoto bersama teman-teman dengan suasana yang teramat sangat ramai, ricuh, tak tau lagi deh kita semua sibuk masing-masing. Setelah keluargaku puas memotretku tibalah kita akan pulang dan saya pun sudah sangat tidak betah dengan dandanan ala sang princess. Namun saat keluar gedung dan hendak mencari-cari teman siapa tau ada teman yang terlihat dan kita bisa berfoto bersama karena kita belum sempat mengabadikan moment ini dengan mereka, tak terduga saat aku duduk melihat sekeliling dengan perasaan sedih tiba-tiba aku bertemu mr x yang dulu kita hampir saling cinta hehe.. Masih dalam keadaan kaget dan sepertinya dia merasa canggung dan aneh terhadapku itu sangat tidak biasa hhmm.., kita saling bersalaman berkenalan dengan masing-masing keluarga, begitu welcome mereka menyambut perkenalan itu sedikit berbincang dan terasa cukup hangat tapi saat kulihat dia expresinya begitu tidak biasa untuk seorang yang biasa seperti cacing kepanasan sih sangat aneh dia hanya diam dan tersenyumpun tidak hhmm... setelah itu mereka buru-buru pulang begitupun dengan keluargaku. Naah itulah moment yang cukup indah buatku karena hanya dia satu-satunya temanku yang kutemui beserta keluarganya hehe.. Dan dia itu salah satu orang yang pernah ada dihatiku hihi.. Jika saja dulu aku tidak bersama first love yang berujung menyedihkan mungkin saja aku sudah bersamanya dan moment tadi itu bisa jadi pertemuan keluarga hehe.. Andai kau tau dulu aku juga suka sama kamu teman :p saat kau mendekatiku merayuku menggobali aku dan banyak hal lagi yang kau lakukan dengan tingkah konyolnya itu sesungguhnya aku suka sangat suka apa lagi saat kita sering belajar bersama di teras kosan hihihi..
Ini kisah nyata tapi kini ini hanya sepenggal cerita indahku saat aku lulus sarjana pendidikanku ^^

Komentar